Thursday, June 11, 2015

Mobil Kia Picanto 2015

Kia Picanto 2015 

Mobil Kia Picanto merupakan jenis mobil Hatchback atau city car dengan kapasitas penumpang 4 orang. Mobil ini merupakan produk negeri Korea yang dikeluarkan sejak tahun 2011. Tampilan mobil Kia Picanto 2015 ini mendapat penyegaran atau facelift pada beberapa bagian. Model Kia Picanto ada dua pilihan yaitu dengan 3 pintu maupun dengan 5 pintu mobil.

Pada bagian depan, grille depan "Kia's Tiger Nose" memanjang diantara dua lampu utama, velg alloy 14 inch dengan desain sporty. Perubahan juga terjadi pada bagian bemper dan lampu kabut. Door handle sama dengan warna body, kaca spion electric mirror dan bisa dilipat serta warna spion sama dengan warna body.

Dibawah Ini Tampilan All New KIA Picanto 2015



Pada bagian interior mobil, warna baru pada ruang kabin, dibagian tengah dashboard sistem audio video telah terintegrasi dengan monitor layar sentuh 7 inch, head unit dual on radio + CD + MP3, 4 buah speaker, media connectivity USB + Bluetooth + Aux (ipod ready), sistem pengoperasian audio dan AC sederhana, jok kulit lembut dan empuk, instrumen binnacle dan ventilasi udara dengan aksen krom.

Dibawah Ini Tampilan Interior All New KIA Picanto 2015



All New Kia Picanto menggunakan mesin 1.0 L DOHC dual CVVT turbo 3 silinder dengan tenaga yang dihasilkan mobil ini 87 PS/6000 rpm, dengan torsi maksimal 12 Nm pada putaran mesin 4000 rpm, kapasitas bahan bakar 35 liter, sistem transmisi ada dua pilihan yaitu bisa manual maupun automatic dengan 5 percepatan. Mobil ini berpenggerak FWD, sistem pengereman tromol di roda belakang, cakram di roda depan, suspensi yang digunakan Macpherson strut.

Fitur keselamatan yang ada pada mobil Kia Picanto 2015 diantaranya key remote entry standar, central door lock dan back door sensor standar, sabuk pengaman depan dan belakang.

Mobil Kia Picanto diklaim sangat irit bahan bakar yaitu dengan menempuh jarak 22 km diperlukan BBM 1 liter, akselerasi cepat 11,3 detik untuk mencapai 100 km/jam.

No comments:

Post a Comment