Saturday, July 18, 2015

Mobil Mercedes Benz GLA Class 2015

Mercedes Benz GLA Class 2015

Mobil Mercy GLA Class merupakan jenis mobil SUV kompak pertama Mercedes Benz dalam sejarahnya di segmen mid range compact premium SUV. Mobil Mercy GLA Class ini ditujukan untuk konsumen yang menginginkan sebuah mobil crossover premium dengan usia antara 20-40 tahun yang mengesankan gaya hidup urban yang membutuhkan kendaraan fungsional yang tangguh yang digunakan sehari-hari bahkan bisa digunakan saat aktivitas outdoor. GLA 200 dibangun dari platform yang sama dengan A-Class.

Mercy GLA ada dua jenis varian yaitu GLA 200 Urban dan GLA 200 Sport. Mobil Mercy GLA 200 Urban memberikan kesan elegan sedangkan Mercy GLA 200 Sport memberikan kesan sporty dan eksterior mobil sudah dilengkapi dengan nuansa AMG. Adapun harga dari kedua mobil juga berbeda, mobil Mercy GLA 200 Urban dibanderol dengan harga kurang lebih hampir 600 jutaan sedangkan Mercy GLA 200 Sport dibanderol dengan harga hampir mencapai 650 juta.

Mercy GLA Class ini mempunyai kapasitas mesin 1.595 cc4 silinder dengan turbocharger dan transmisi kopling ganda 7G-DCT. Perpaduan mesin tersebut menghasilkan tenaga sebesar 156 HP pada 5300 rpm dengan torsi 250 Nm pada putaran mesin antara 1250-4000 rpm. Dengan mesin tersebut mobil Mercy GLA 200 mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 8,8 detik dan memiliki kecepatan maksimal 215 km/jam. Mobil GLA 200 ini juga diklaim PT MBI hemat bahan bakar yaitu konsumsi bahan bakar mencapai 16 /liter melalui rute kombinasi, selain itu mobil ini juga ramah lingkungan karena emisi CO2 yang dikeluarkan hanya sebanyak 139-137 g/km. Mobil ini dilengkapi dengan pompa minyak terkendali untuk mengurangi konsumsi bahan bakar dan manajemen thermal dengan pompa air yang bekerja sesuai kebutuhan sehingga membuat mobil ini begitu ramah lingkungan.

Secara umum mobil Mercy GLA Class mempunyai bentuk proporsi yang dinamis dan sporty, garis desain yang membentang dari lampu depan dan sisi ke poros bagian belakang mengalir memberikan kesan dinamika elegan. Kap mobil yang terstruktur dengan powerdomes dan kisi-kisi radiator dengan dua bilah garis yang membentang dan logo khas Mercy yang berada ditengahnya memberikan kesan bagian depan mobil lebar. Lampu depan, lampu belakang, lampu rem, dan fog lamp menggunakan lampu LED. Pada bagian highlight belakang terdapat strip chrome antara lampu ekor dan atap spoiler. Penampilan mobil Mercy GLA 200 Sport lebih sangar dibandingkan dengan Mercy GLA 200 Urban, ini terlihat dari lekukan dinamis pada bagian sisi mobil, pada bagian depan dan belakang mobil memiliki karakter AMG, air intake depan lebih besar, radiator berlian dengan pin bersepuh chrome, ram berlapis perak dan sisipan chrome, suspense sport, caliper rem depan dengan tulisan huruf Mercedes Benz, sill panel samping, atap panoramic geser yang bisa dioperasikan secara elektrik dengan penutup yang memberikan kenyamanan dan tabir surya, twin pipa exhaust system, velg 19 inch AMG 5 spoke light alloy wheels. Sedangkan yang tipe Urban velg yang digunakan 18 inch 5 spoke light alloy wheels. Persamaannya antara tipe Sport dan Urban terletak pada radiator yang sporty dengan ram berkontur tegas yang terintegrasi dan dilengkapi dengan logo Mercy pada bagian tengahnya.

Dibawah Ini Tampilan Mobil Mercedes Benz GLA Class :

GLA 200 Sport




GLA 200 Urban





Pada bagian interior mobil Mercy GLA Class pada daerah pengemudi mengesankan suasana sporty dan ergonomi. Sentral media display dan konsol tengah memberikan styling fungsional dan penggunaan bahan dengan kualitas tinggi. Pencahayaan ambient pada interior mobil memberikan suasana eksklusifitas dan kemudahan pengoperasian. Ruang kaki dan kabin Mercedes Benz GLA Class dibuat lebih lega dengan tempat duduk dan keamanan yang tinggi. Fitur-fitur yang terdapat pada bagian kokpit diantaranya yaitu roda kemudi multifungsi 3 ruas dengan 12 tombol fungsi dan juga sejumlah instrumen khas mobil sport, pada bagian konsol tengah terdapat pilihan mode transmisi ekonomi-sport-manual. Perbedaan antara mobil Mercy GLA 200 Sport dan Urban diantaranya Mercy GLA 200 Sport dilengkapi dengan pedal stainless steel, roofliner hitam, panel pintu microfiber serta modifikasi AMG pada beberapa tempat. Sedangkan Mercy GLA 200 Urban beberapa bagian didominasi perak chrome trim dengan lapisan logam.

Mobil Mercedes Benz GLA Class ini sudah dilengkapi dengan teknologi dan inovasi yang tinggi diantaranya lampu depan sudah dilengkapi dengan bi-xenon yang lebih dioptimalkan dengan lampu LED pada saat pagi hari maupun siang hari. Lampu parkir dan lampu samping diintegrasikan ke headlamp, tempat duduk juga dilengkapi dengan individualisasi yang disesuaikan dengan posisi tempat duduk yang diinginkan sehingga pengemudi dan penumpang merasa nyaman.

Seperti biasa mobil-mobil Mercedes Benz selalu dilengkapi dengan fitur-fitur keamanan dan keselamatan yang merupakan perlindungan optimal pada saat berkendara, dalam keadaan bahaya, saat terjadi kecelakaan dan setelah kecelakaan. Demikian pula dengan mobil Mercy GLA Class fitur-fitur keamanan dan keselamatan yang ada itu diantaranya 7 airbags, Acceleration skid control, Anti-lock Braking System (ABS), Attention Assist, Electronic Stability Program (ESP), sistem peringatan hilangnya tekanan udara ban, wiper dengan sensor hujan, lampu depan dengan sistem pembersihan.

Menurut saya mobil Mercedes Benz GLA Class merupakan mobil crossover dengan tampilan yang elegan, mewah dan juga sporty, sesuai untuk yang muda yang berjiwa dinamis. Demikian pula dengan tampilan interiornya yang dibuat mewah dengan gaya sporty dan nyaman dengan tombol-tombol yang dibuat fungsional dan ergonomis. Tempat duduk, ruang kaki dan kabin lebih lega dimana posisi tempat duduk bisa diatur sesuai dengan kenyamanannya. Fitur-fitur canggih untuk keamanan dan keselamatan juga disematkan di mobil GLA Class ini sehingga mobil ini menurut saya sebanding dan kompetitif dinilai dari harga juga dan bisa jadi pilihan bagi yang menginginkan mobil jenis crossover yang bagus. I like this car..

No comments:

Post a Comment